PENANJAKAN 1 BROMO

Penanjakan Bromo (Point View)

Gunung Bromo adalah salah satu tempat tujuan wisata yang paling terkenal di Jawa Timur. ketika kita sedang mencari informasi tentang Gunung Bromo, pasti teman teman akan banyak sekali menemukan kata penanjakan. Pada halaman ini kita akan membicarakan tentang apa itu penanjakan.

Penanjakan adalah lokasi atau spot terbaik untuk menikmati keindahan sunrise di Bromo. Penanjakan terdiri dari 2 spot, yaitu Penanjakan 1 di Wonokitri Pasuruan, dan Penanjakan 2 di Cemorolawang Probolinggo.


Oke deh, kita bahas dulu tentang Penanjakan 1. Penanjakan 1 berada pada ketinggian 2.770 MDPL terletak di Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan Jawa Timur. Suhu rata-rata mencapai 0-10 derajat celcius, so siapkan jaket yang hangat ya!!.. tapi bagi sobat traveller yang lupa tidak menyiapkan jaket hangat, maka jangan khawtir, di Penanjakan 1 banyak para penyedia persewaan jaket, dengan kisaran harga 10.000 - 20.000. 

Jalur penanjakan 1 ini menjadi pilihan menantang sekaligus mengasikkan. Bagaimana tidak, jalur menuju tempat ini lumayan jauh sekaligus berhawa dingin. Perjalanan dini hari untuk mendapatkan sunrise yang keren musti ditempuh dengan perjalanan super hebat, melawan dingin, melawan lelah, dan menahan hal- hal yang tidak nyaman lainnya.

Penanjakan 1 ini merupakan point view sunrise Bromo terbaik, dan ditunjang fasilitas yang memadai, mulai lokasi yang nyaman, dan relatif aman, tersedianya layanan toilet, banyak warung-warung yang menyediakan hidangan hangat, dan dilengkapi juga dengan musholla.

Penanjakan 1 ini juga bisa ditempuh dengan dengan menyewa JEEP Bromo yang tersedia di Wonokitri.